Juru Bicara (Jubir) Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) Ali Fikri di Jakarta, Selasa (10/01/2023) malam..
Sumber :
  • Haries Muhamad/tvOne

Lukas Enembe akan Menginap di RSPAD Sambil Diperiksa

Selasa, 10 Januari 2023 - 23:33 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Gubernur Papua Lukas Enembe diagendakan akan menginap di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2023).

"Iya (menginap) sambil pemeriksaan kesehatan di RSPAD," kata Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri di Kantor KPK, Jakarta Selatan tadi malam. 

"Kita lihat nanti kondisinya bagaimana dan seperti apa dokter yang melakukan pemeriksaan. Apakah kalau misalnya memang cukup sebentar ataupun lamanya kan tergantung dokter yang melakukan pemeriksaan. Kami tidak bisa menilai kesehatan seseorang secara fisik karena kami tentu bukan ahlinya," tambah Ali Fikri.

Selama ini pemeriksaan kesehatan dapat dilakukan oleh tim dokter di KPK dengan agenda pemeriksaan kesehatan secara umum seperti pemeriksaan tensi darah dan lain-lain.

"Tetapi ini kan memang ada beberapa riwayat penyakit yang dokumentasinya juga kami dapatkan. Apakah bisa menghadapi proses hukum," tambahnya.

Ali Fikri menjawab kenapa Lukas Enembe tak diperiksa langsung oleh tim dokter dari KPK, malah diperiksa oleh tim dokter di RSPAD.

"Memang dokter di KPK sudah ada. Tapi perlu dipastikan lagi akan kondisinya perlu perhatian dokter yang melakukan pemeriksaan sebelumnya," katanya.

"Ya, tentu kan sudah dipertimbangkan ya segala sesuatunya. Ada kondisi-kondisi yang dimana dokternya kan yang biasa melakukan pemeriksaan dokter spesialisnya, dokter jantung dan lain-lain," tuturnya.(saa/muu)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:31
02:50
03:27
02:06
Viral