Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E saat Jalani Sidang di PN Jaksel.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Muhammad Bagas

Begini Respons Keluarga Brigadir J Terhadap Tuntutan 12 Tahun Penjara Eliezer

Kamis, 19 Januari 2023 - 16:30 WIB

Jakarta - Kuasa hukum keluarga Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Martin Lukas Simanjuntak mengungkapkan bahwa pihak keluarga menyayangkan tuntutan jaksa kepada Bharada E alias Richard Eliezer selama 12 tahun penjara.

"Keluarga korban kecewa. Sebab, keluarga berharap Richard Eliezer dalam tuntutannya mendapatkan keringanan dan dituntut paling rendah dari terdakwa lainnya," ujar Martin seusai dihubungi, Kamis (19/1/2023).

Martin menjelaskan kekecewaan pihak keluarga Brigadir J terjadi karena Bharada E ialah aktor yang mengungkap perkara tersebut.

Selain itu, dia menegaskan bahwa Bharada E telah dimaafkan keluarga Brigadir J di persidangan.

"Dia sudah mengakui kesalahannya, mau mempertanggungjawabkan perbuatan dan sudah bertanggung jawab dengan menjadi Justice Collaborator (JC)," jelasnya.

Menurut dia, pihak keluarga Brigadir J menilai Bharada E berbeda dengan para terdakwa lainnya, Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf.

Sebab, dia mengatakan para terdakwa tidak berkata jujur dalam persidangan, berbeda dengan Bharada E.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral