Evakuasi Personel Gabungan TNI-Polri Terhadap Penumpang Pesawat Susi Air dan 15 Pekerja Bangunan Puskesmas di Nduga yang Sempat Dikabarkan Disandera KKB.
Sumber :
  • Divisi Humas Polri

Kasus Penyanderaan Pilot oleh KKB, Kemenlu Serahkan ke Patroli Keamanan Setempat

Jumat, 10 Februari 2023 - 21:26 WIB

Jakarta - Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI, melalui Dirjen Informasi dan Diplomasi Publik, Teuku Faizasyah, angkat bicara soal perkembangan kasus pilot asal Selandia Baru yang disandera oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua, pada Selasa (7/2/2023) lalu. 

Menurut Faizasyah, pihak Kemenlu tidak berhak menjelaskan bagaimana perkembangan kasus tersebut, melainkan kewenangan milik Patroli Keamanan (Patkam) dan Pemerintah Daerah (Pemda) Papua.

Hal ini disampaikan oleh Faizasyah saat ditemui di kantor Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, pada Jumat (10/2/2023).

“Mengenai status (pilot) selaku update terkait masalah itu tentunya otoritas Patkam yang bisa memberikan penjelasan, termasuk Pemerintah Daerah. Sementara kita tentunya berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait,” ujarnya.

Sementara yang dapat diceritakan oleh Faizasyah adalah hubungan bilateral antara Indonesia dan Selandia Baru usai terjadinya insiden penyanderaan tersebut.

Dia mengatakan saat ini Indonesia masih aktif menggencarkan komunikasi dengan Selandia Baru.

“Adapun dalam konteks hubungan bilateral, kemudian komunikasi sedang berlangsung dan terus dilakukan antara pihak Indonesia dan Selandia Baru. Kita tidak bisa lebih dari itu menginformasikan, demikian,” pungkasnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral