Ilustrasi - Bendera China dan Kanada.
Sumber :
  • Antara

Ketegangan Meningkat, Trudeau: Kanada Tidak Akan Terintimidasi oleh China

Kamis, 11 Mei 2023 - 01:11 WIB

Kanada, tvOnenews.com - Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau langsung merespon pengusiran diplomatnya oleh China. Trudeau menyatakan Kanada tidak akan terintimidasi oleh China.

Sebelumnya Beijing telah meminta Konsul Kanada Jennifer Lynn Lalonde untuk segera meninggalkan China paling lambat 13 Mei 2023.

Langkah ini diambil China setelah Kanada mengusir Konsul China Zhao Wei dari Toronto pada Senin (8/5), karena mengancam anggota parlemen Kanada Michale Chong dan kerabatnya di Hong Kong.

"Kami memahami ada pembalasan tetapi kami tidak akan terintimidasi. Kami akan terus melakukan segala yang diperlukan untuk melindungi warga Kanada dari gangguan," ujar Trudeau.

Trudeau mengatakan pemerintahnya sangat menyadari potensi pembalasan China tetapi Kanada pun bisa melakukan hal yang sama.

Kanada, kata dia, sedang mempertimbangkan perubahan imbauan perjalanan ke China, yang pada 2 Mei lalu sudah berada pada tingkat "berhati-hati tingkat tinggi."(ant/chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral