- Azmi-Antara
India Stop Ekspor Beras, Dikhawatirkan Picu Inflasi Pangan Dunia
Opsi importasi beras dilakukan pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan akibat fenomena cuaca El Nino.
India stop ekspor beras, dikhawatirkan picu inflasi pangan dunia. Dok: Asep Fathulrahman-Antara
Kementerian Pertanian (Kementan) pun telah membentuk gugus tugas dalam menghadapi El Nino yang diprediksi terjadi sekitar Juni dan semakin intens pada Agustus nanti.
"Vietnam, Thailand. Ada kemungkinan nanti dari negara Pakistan yang masih belum menutup (ekspor) ya," ujar Direktur Perum Bulog Budi Waseso, Rabu (2/8/2023) lalu.
Budi menyebut keputusan India untuk menghentikan ekspor beras demi ketahanan pangan dalam negeri tidak berpengaruh pada stok beras yang dikelola Perum Bulog.
Stok cadangan beras pemerintah (CBP) saat ini mencapai sekitar 1,3 juta ton. Jumlah tersebut masih mencukupi.