- Antara
Kolera Melanda Zimbabwe, Ratusan Orang Tewas dan Korban Diperkirakan Akan Terus Bertambah
tvOnenews.com - Kementerian Kesehatan Zimbabwe menyatakan ratusan orang telah meninggal dunia akibat wabah kolera yang melanda kawasan itu pada Jumat waktu setempat.
Menurut data terakhir Kementerian Kesehatan Zimbabwe, ada sebanyak 905 kasus yang tercatat pada hari Rabu waktu setempat dan 4609 kasus yang masih terindikasi sebagai suspek. Pada hari yang sama tercatat 30 orang meninggal.
Pemerintah Zimbabwe kemudian melakukan langkah antisipasi seperti melarang pertemuan sosial di daerah yang terindikasi terserang wabah Kolera seperti Provinsi Manicaland dan Masvingo.
Selain itu, pemerintah juga melakukan pembatasan kehadiran orang di pemakaman.
Wabah ini kerap melanda Zimbabwe karena sanitasi yang buruk dan kelangkaan air bersih. Bahkan, warga yang tinggal di perkotaan sudah tidak memperoleh akses air besih selama berbulan-bulan.
Wabah yang sama juga pernah menyerang tahun 2008 silam. Saat itu lebih dari 4000 orang tewas.(ant/chm)