Sumber :
- Antara
Hari ke 22 Perang Israel vs Hamas, 7.703 Warga Palestina Tewas, 3.595 Jiwa adalah Anak-anak
Minggu, 29 Oktober 2023 - 02:00 WIB
Korban pun kembali berjatuhan di Jalur Gaza Utara, warga kesulitan untuk mengevakuasi korban yang bertambah.
Selain karena tidak ada bahan bakar, komunikasi pun tak bisa dilakukan dengan petugas layanan darurat, sehingga warga mengantarkan korban ke ke rumah sakit dengan peralatan dan kendaraan seadanya.
Hal ini menimbulkan keterlambatan penanganan korban yang terluka parah.
Otomatis jumlah korban jiwa di Palestina bertambah menjadi 7.703 orang.
Kementerian Kesehatan Palestina menyebut dari total 7.703 jiwa korban yang meninggal di Gaza, 3.595 jiwa adalah anak-anak.
Sementara 825 keluarga di Gaza benar-benar lenyap akibat serangan brutal Israel yang terus-menerus dilakukan selama 22 hari.