- (ANTARA/Mohammed Ali/Xinhua/pri)
Respons Resolusi DK PBB Terbaru soal Gencatan Senjata Hamas-Israel di Gaza, PKS: Patut Diapresiasi dan Dikawal
Jakarta, tvOnenews.com - Resolusi Dewan Keamanan Persatuan Bangsa-Bangsa (DK PBB) yang berisi gencatan senjata antara Hamas dan Israel di Gaza mendapat respons dari DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bogor.
Pasalnya, dalam Resolusi DKK PBB terkait tuntutan gencatan senjata Israel-Hamas serta pembebasan pada seluruh sandera resmi dikeluarkan, Senin (25/3/2024) kemarin.
Membuat Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PKS, Sukamta mendukung dan mengapresiasi terkait Resolusi DK PBB perihal gencatan senjta di Gaza.
"Kehadiran resolusi DK PBB ini patut diapresiasi sebagai hasil dari upaya mediasi dan diplomasi yang insentif oleh komunitas internasional, khususnya berbagai negara di dunia," ujar Sukamta.
Pria yang menjabat sebagai Anggota Komisi 1 DPR RI Fraksi PKS itu menganggap serangan dari Israel sudah sangat brutal yang lebih menyerang ke warga sipil di Gaza.
"Yang telah mengecam serangan agresif dan brutal Israel terhadap rakyat sipil di Gaza, Palestina," katanya yang dikutip dari Instagram resmi PKS Kabupaten Bogor, Sabtu (30/3/2024).