- Antara Foto
Jelang Rapat Gubernur Bank Indonesia, Saham - Saham BUMN Buat IHSG Anjlok Hingga 0,52 Persen
Jakarta, tvOnenews.com - Untuk kedua harinya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali melemah pada perdagangan Selasa (21/5/2024). Anjloknya harga saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini terjadi menjelang pengumuman hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia besok, yang diperkirakan akan mempertahankan tingkat suku bunga acuan.
Pada akhir Sesi I Perdagangan Selasa, IHSG terpantau melemah 0,52 persen ke level 7.228,85. Bahkan, indeks saham - saham teraktif dalam indeks LQ45 terpantau anjlok hingga 0,98 persen ke level 899,62.
"IHSG mulai mengalami koreksi setelah sebelumnya sempat menembus resisten 7.266.
Koreksi masih wajar dengan support 7.250 dan 7.148," tulis tim riset BRI Danareksa Sekuritas yang mengingatkan investor untuk tetap waspada jika terjadi penurunan indeks di bawah support 7.052.
Pelemahan IHSG hari ini terutama disebabkan anjloknya saham - saham BUMN, seperti BMRI (-3,56 persen), BBRI (-1,45 persen), BBNI (-2,61 persen), TLKM (-1,00 persen), dan bahkan saham PTBA yang hari ini anjlok hingga 11,60 persen akibat berahirnya masa ex-dividen.
Sebaliknya, pelemahan indeks hari ini tertahan oleh berlanjutnya penguatan saham - saham milik pengusaha Prajogo Pangestu, seperti saham BRPT yang menguat 6,25 persen, TPIA (0,83 persen), dan BREN yang menguat 1,59 persen.
Pelemahan IHSG hari ini masih diwarnai sentimen negatif menjelang pengumuman tingkat suku bunga acuan besok, setelah Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia.
Bursa Asia