Pejuang Hamas Bahas Gencatan Senjata di Gaza dengan Qatar, Mesir, Turki.
Sumber :
  • ANTARA

Pejuang Hamas Bahas Gencatan Senjata di Gaza dengan Qatar, Mesir, Turki

Kamis, 4 Juli 2024 - 23:34 WIB

tvOnenews.com - Pemimpin kelompok pejuang Palestina Hamas, Ismail Haniyeh mengadakan pembicaraan dengan Qatar, Mesir, dan Turki untuk meninjau perkembangan gencatan senjata di Jalur Gaza.

Hamas mengatakan Haniyeh telah berkomunikasi dengan para mediator di Qatar dan Mesir mengenai ide-ide untuk mencapai kesepakatan yang akan mengakhiri agresi brutal Israel terhadap warga Palestina di Gaza.

"Haniyeh juga berbicara dengan para pejabat di Turki mengenai perkembangan terkini," kata Hamas.

Israel telah menewaskan hampir 38.000 warga Palestina, sebagian besar perempuan dan anak-anak, sejak melancarkan serangan balasan terhadap Hamas pada 7 Oktober 2023.

Serangan militer Israel telah menghancurkan daerah kantong pantai tersebut.

Para mediator menyampaikan tanggapan dari Hamas terhadap usulan yang mencakup pembebasan sandera yang ditahan di Gaza dan gencatan senjata di wilayah tersebut.

Israel sedang mengevaluasi respon dari Hamas dan akan menyampaikan jawabannya kepada para mediator, menurut pernyataan yang dirilis oleh kantor Perdana Menteri Benjamin Netanyahu atas nama badan mata-mata Mossad.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:00
03:06
01:31
03:53
02:26
06:36
Viral