Presiden China Xi Jinping Komentari Insiden Penembakan Donald Trump.
Sumber :
  • istimewa

Presiden China Xi Jinping Komentari Insiden Penembakan Donald Trump

Minggu, 14 Juli 2024 - 18:36 WIB

tvOnenews.com - Insiden percobaan pembunuhan terhadap mantan presiden dan juga calon presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump pada Sabtu (13/7/2024), menyita perhatian dunia.

Salah satunya, Presiden China Xi Jinping, yang berkomentar atas insiden tersebut.

Dalam sebuah pernyataan resmi, Xi melalui Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) China menyebutkan sangat berduka atas adanya kejadian ini. Xi juga mengaku prihatin dengan percobaan pembunuhan ini.

"China prihatin dengan penembakan mantan Presiden Trump. Presiden Xi Jinping telah menyampaikan belasungkawa/simpati kepada mantan Presiden Trump," ujar juru bicara Kementerian Luar Negeri China dikutip CNN International, pada Minggu (14/7/2024).

Sebelumnya diberitakan, warganet dikagetkan dengan kabar mengerikan soal detik-detik Mantan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump diduga ditembak saat sedang kampanye di Pennsylvania, Sabtu (13/7) waktu setempat.

Kabar itu ramai di media sosial X, hingga menuai komentar netizen. 

Kemudian, dilansir dari  AFP, Trump terlihat berdarah di telinga saat dikeluarkan dari panggung kampanye oleh pihak keamanan. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral