Denmark Melonggarkan Pembatasa Sosial.
Sumber :
  • Associated Press

Tak Lagi Anggap Covid-19 Penyakit Kritis, Pemerintah Denmark Mulai Melonggarkan Pembatasan Sosial

Rabu, 2 Februari 2022 - 06:52 WIB

Copenhagen, Denmark - Denmark mulai melonggarkan pembatasan sosial di negaranya mulai Selasa (1/2/2022) waktu setempat. Seiring negara tersebut tidak lagi menganggap Covid-19 sebagai penyakit kritis secara sosial.

Pemerintah Denmark turut mempertimbangkan meski adanya peningkatan kasus Covid-19 akibat varian Omicron. Namun, tidak membebani sistem kesehatan serta tingkat vaksinasi yang tinggi di negara itu. Warga Denmark kini tidak diwajibkan lagi memakai masker di transportasi public, pusat perbelanjaan, serta di restoran.

Kemudian warga tidak perlu lagi menunjukkan sertifikat bebas Covid-19 untuk masuk ke tempat hiburan malam, kafe atau restoran. Kendati demikian masyarakat Denmark terbelah atas keputusan pelonggaran pembatasan sosial ini Karena sebagian masyarakat menilai masih diperlukan pembatasan sosial yang ketat untuk  mencegah penyebaran Covid-19.

Denmark mencatatkan lebih dari 50 ribu kasus harian selama beberapa pekan terakhir namun rata-rata jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di ruang perawatan intensif menurun. Masyarakatnya diminta tetap melakukan tes covid-19 secara berkala sehingga pemerintah nantinya dapat bergerak cepat.

Langkah pelonggaran pembatasan sosial ini seolah bertentangan dengan prediksi pemerintah Denmark yang memperingatkan akan adanya kemungkinan lonjakan kasus dalam beberapa pekan ke depan serta kemungkinan perlunya vaksin dosis keempat. (ap/andika/ade)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral