- Reuters
Rusia Invasi Ukraina, Ini 13 Fakta 26 Februari 2022
Jakarta - Invasi Rusia ke Ukraina dimulai Kamis (24/2/2022) pagi dengan serangan darat, laut dan udara, yang kemudian dapat disebut sebagai serangan militer terbesar oleh satu negara Eropa di negara lain sejak Perang Dunia Kedua.
Badan bantuan PBB mengatakan konflik tersebut dapat mendorong hingga 5 juta orang mengungsi ke luar negeri. Selain itu, 100.000 orang terluka, serta bahan bakar, uang tunai, dan persediaan medis hampir habis.
Berikut ini fakta-fakta terbaru dari invasi Rusia ke Ukraina, Sabtu 26 Februari 2022;
1. Ledakan artileri yang sering terdengar di Kiev datang dari jarak tertentu dari pusat kota. Pasukan Rusia menyerang sebuah pangkalan militer yang terletak di jalan utama di Kiev tetapi serangan itu berhasil digagalkan, kata militer Ukraina.
2. Presiden Rusia Vladimir Putin mendesak militer Ukraina untuk menggulingkan kepemimpinan dan merundingkan perdamaian.
3. Ukraina dan Rusia sedang mendiskusikan tempat dan waktu untuk pembicaraan, kata juru bicara Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy Sergii Nykyforov di media sosial.