Bendera negara Rusia berkibar di atas kantor pusat Bank Sentral di Moskow, Rusia 29 Maret 2021..
Sumber :
  • antara

Rusia Mulai Melonggarkan Transfer Uang ke Luar Negeri

Jumat, 1 April 2022 - 17:06 WIB

Moskow, Rusia - Bank sentral Rusia mengatakan pada Jumat bahwa pihaknya melonggarkan pembatasan transfer dana asing untuk individu untuk periode enam bulan.

Bank mengatakan langkah-langkah tersebut, yang meningkatkan batasan sebelumnya pada dana yang dapat ditransfer ke luar negeri, tidak berlaku untuk penduduk dan bukan penduduk dari negara-negara yang telah memberlakukan sanksi terhadap Rusia atas Ukraina.

"Dalam satu bulan kalender, individu memiliki hak untuk mentransfer tidak lebih dari 10.000 dolar AS atau setara dalam mata uang lain dari Federasi Rusia dari rekening mereka di bank Rusia ke rekening mereka atau ke orang lain di luar negeri," kata bank dalam sebuah penyataan.

Bank menambahkan bahwa transfer ke luar negeri dari rekening bank bukan penduduk, individu atau badan hukum dari negara yang telah mengenakan sanksi ditangguhkan selama enam bulan ke depan.

Langkah itu akan mengurangi ketegangan pada orang Rusia yang secara teratur mengirim dana ke kerabat di luar negeri, atau kepada mereka yang telah meninggalkan negara itu tanpa akses ke dana mereka di dalam negeri.

Awal bulan ini, bank sentral mengatakan untuk sementara menangguhkan transfer oleh badan hukum asing dan individu dari beberapa negara ke rekening di luar negeri. Bank juga membatasi transfer yang setara dengan tidak lebih dari 5.000 dolar AS per bulan.

Regulator mengatakan pekan lalu bahwa bank sentral Rusia yang dikenakan pada bulan lalu pada arus modal keluar dari negara itu adalah langkah balasan sebagai tanggapan atas bagian dari cadangannya yang dibekukan oleh negara-negara Barat.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral