Tentara Ukraina di Republik Donbass.
Sumber :
  • RT/AFP

Pasukan Ukraina Luncurkan Roket Uragan untuk Serang Kota Donetsk 

Selasa, 10 Mei 2022 - 21:00 WIB

Donetsk, Ukraina - Pasukan tentara Ukraina kembali melancarkan serangan ke kantor Republik Rakyat Donetsk, pada Selasa (10/5/2022) menggunakan sistem roket peluncuran ganda Uragan. 

Dilansir dari laman berita TASS Rusia, Pusat Koordinasi dan Pengendalian Gencatan Senjata Bersama (JCCC) melaporkan telah terjadi penyerangan di Distrik Kirovsky, Kota Donetsk oleh pasukan Ukraina.

"Menurut data yang dikonfirmasi oleh pakar militer dari kantor DPR di JCCC, lokasi serangan terjadi di distrik Kirovsky kota, musuh menggunakan sistem roket BM-27 Uragan," kata JCCC. 

JCCC menyatakan, data awal menunjukkan bahwa terdapat 2 korban luka. Tidak hanya itu, blok flat dan kios penjual di Jalan Petrovskogo dilaporkan terbakar dalam serangan tersebut. 

Ketegangan meningkat di sepanjang jalur kontak di Republik Donbass pada 17 Februari. Republik Rakyat Donetsk dan Lugansk melaporkan penembakan terberat oleh Angkatan Bersenjata Ukraina dalam beberapa bulan. 

Terkait hal itu, Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan pengakuan Republik Rakyat Donetsk dan Lugansk pada 21 Februari. 

Pada 24 Februari, Putin meluncurkan operasi militer khusus sebagai tanggapan atas permintaan bantuan dari Kepala Republik Donbass. Kedua republik memulai operasi untuk membebaskan wilayah mereka yang telah berada di bawah kendali Kiev. (tass/mg1/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:10
07:21
01:23
01:51
01:50
02:03
Viral