300 Imigran yang Diselamatkan di Lepas Pantai Libya.
Sumber :
  • Associated Press

300 Imigran yang Diselamatkan di Lepas Pantai Libya Dibawa ke Pelabuhan Sisilia Italia

Selasa, 31 Mei 2022 - 06:33 WIB

Sisilia, Italia - Hampir 300 imigran yang diselamatkan di lepas pantai Libya dibawa ke pelabuhan Sisilia, Italia usai menghabiskan waktu lebih dari sepekan di kapal penyelamat Ocean Viking.

Menurut kelompok nirlaba SOS Mediterannee yang mengelola kapal penyelamat tersebut, membiarkan para imigran terus berada di atas kapal merupakan hal tidak bijaksana. Setidaknya ada 49 anak-anak di atas kapal dan yang termuda berusia 3 tahun.

294 imigran tersebut diselamatkan dari perahu karet atau kayu di lepas pantai Libya sejak 19 mei lalu. Petugas di pelabuhan Sisilia langsung mendata para imigran begitu tiba. Untuk selanjutnya mereka akan dibawa ke tempat penampungan sementara para imigran.

Italia mengalami lonjakan jumlah kedatangan imigran dalam beberapa pekan terakhir seiring cuaca yang menghangat. Menurut data Kementerian Dalam negeri Italia per 30 Mei 2022, sudah lebih dari 18.800 imigran tiba di Italia melalui jalur laut. (ap/adk/ade)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:27
04:15
03:10
02:14
01:41
02:25
Viral