Orang-orang berdoa di tempat parkir Gereja Baptis CrossRoad setelah penembakan di Gereja Cornerstone di Ames, Iowa.
Sumber :
  • reuters

Penembakan Terjadi di Iowa AS, Dua Orang Tewas Setelah Itu Pelaku Bunuh Diri

Jumat, 3 Juni 2022 - 13:45 WIB

Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bila pembaca, merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan kepada tenaga profesional, seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan jiwa.

Jakarta - Aksi penembakan terjadi kembali di Amerika Serikat, yang kali ini berlokasi di tempat parkir Gereja di Iowa Amerika Serikat (2/6/2022) waktu setempat. Tiga orang dipastikan meninggal dunia.

Seperti dikutip dari Reuters, seorang laki-laki bersenjata menembak dua wanita di sebuah parkiran gereja. Menurut keterangan polisi setempat, pelaku kemudian menembak dirinya sendiri hingga tewas.

Penembakan Iowa terjadi di luar Cornerstone Church, sebuah gereja fundamentalis Kristen di timur kota Ames, kata kepala Kantor Sheriff Story County, Nicholas Lennie.

Ketika deputi tiba di tempat kejadian, mereka menemukan ketiganya tewas, kata Lennie, menambahkan bahwa dia tidak dapat memberikan identitas atau mengungkapkan apa hubungan di antara mereka.

"Ini tampaknya merupakan insiden penembakan tunggal yang terisolasi," kata Lennie.

Penembakan Iowa terjadi tak lama setelah Presiden Joe Biden menyampaikan pidato utama tentang kekerasan senjata setelah penembakan massal di Buffalo, New York; Uvalde, Texas, dan Tulsa, Oklahoma, dalam beberapa pekan terakhir.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:44
01:05
07:24
28:50
03:48
07:26
Viral