Presiden Joko Widodo Bertemu Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy (29/6/2022).
Sumber :
  • Presidenri.go.id

Pesan Manis dari Presiden Ukraina, Zelenskyy: Saya Sangat Bersyukur Mendapat Dukungan dari Rakyat Indonesia

Kamis, 30 Juni 2022 - 20:23 WIB

Kemarin (29/6/2022) Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan bersama Presiden Zelenskyy di Kiev, Ukraina. Maksud kedatangan Presiden Jokowi menyambangi Ukraina yaitu membawa misi perdamaian dunia agar konflik antara Ukraina dan Rusia segera selesai.

Setibanya di Ukraina, Presiden Jokowi langsung di sambut oleh Presiden Zelenskyy di Istana Mariyinsky, Kiev,Ukraina. Dalam pertemuan tersebut, kedua kepala negara tersebut membicarakan beberapa topik, salah satunya konflik yang sedang terjadi antara Ukraina dan Rusia. 

Sesaat setelah pertemuan berakhir, Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy mengunggah video pertemuannya bersama Presiden Joko Widodo melalui akun Instagram resminya @zelenskiy_official. 

Baca Juga Luar Biasa! Demi Terciptanya Perdamaian Dunia, Presiden Jokowi ‘Rela’ Menawarkan Diri Bawa Pesan Zelenskyy untuk Putin

Dalam unggahannya ia mengucapkan rasa terima kasih atas kunjungan tersebut. Dirinya bersyukur karena mendapat dukungan dari bangsa Indonesia saat negaranya menghadapi masa sulit.

“Kunjungan demi kunjungan para mitra kami tak pernah berhenti. Hari ini saya bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Kiev. Saya sangat bersyukur dalam masa yang amat sulit ini bagi negara kami, kami bisa mendapatkan dukungan dari rakyat dan negara Indonesia,” tertulis menggunakan dua bahasa pada caption unggahan video tersebut. 

Dalam videonya, tergambar saat Presiden Jokowi tiba di Istana Mariyinsky, kiev dan disambut oleh Presiden Zelenskyy. Tiba dengan mobil, Presiden Jokowi pun langsung menemuinya dan berjabat tangan dengan erat.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral