Pihak berwenang yang sedang membantu korban di perayaan Halloween, Itaewon, Seoul..
Sumber :
  • Viva.co.id

Korban Tewas Bertambah Hingga 155 di Insiden Halloween Itaewon, Simak Beberapa Penyebabnya

Selasa, 1 November 2022 - 12:12 WIB

Jakarta - Insiden pesta Halloween Itaewon yang terjadi pada Sabtu malam itu hingga kini menyebabkan korban meninggal mencapai 155 dengan 26 korban diantaranya adalah warga negara asing (WNA).

Pihak berwenang mengatakan masih ada kurang lebih 30 orang korban terluka dalam kondisi kritis yang memungkinkan jumlah korban bisa terus bertambah. Sampai saat ini pihak berwenang masih belum bisa mengetahui pasti apa penyebab dari tragedi ini.

Namun, sejumlah pendapat bermunculan terkait insiden yang mematikan itu. Inilah sejumlah pendapat menurut warga terkait penyebabnya tragedi Halloween Itaewon.

Perkelahian Pengguna Narkoba

Warga setempat menuturkan bahwa para pengguna narkoba itu berkelahi di acara Halloween, Itaewon.

Bermula dari para pengguna narkoba berkelahi dengan beberapa orang yang membuat kondisi disana semakin kacau dan tidak terkendali. Salah satunya ada tragedi seperti hak tinggi yang mengenai paha seseorang.

“Pertama-tama, ada orang yang menggunakan narkoba, dan mereka bentrok dengan orang lain yang menyebabkan cedera," kata Park Jung Hoon dikutip dari Reuters.

Minimnya Pengamanan dari Pihak Berwenang

Mayoritas warga setempat mengatakan bahwa tragedi Halloween Itaewon ini murni kelalaian dari pihak yang berwenang atas kurangnya penjagaan. 

Beberapa pihak menuturkan ini adalah kesalahan manusia yang seharusnya bisa dicegah dengan adanya penjagaan dan pengamanan yang ketat.

Seharusnya aparat kepolisian dapat menilai dan memprediksi bahwa akan terjadi keramaian yang luar biasa dengan habisnya tiket hotel dan tiket pesta.

Kedatangan Artis Vlogger yang Memicu Kerumunan

Dikutip dari The Guardians, sebagian saksi mata lainnya yang berada di tempat kejadian tersebut mengklaim ada seorang vlogger terkenal datang tiba-tiba ke Itaewon.

Kedatangan artis yang tak teridentifikasi itu disebut memicu kehebohan para pengunjung seketika di area yang sudah penuh sesak oleh orang-orang.

Permen Warna-warni Diduga Narkoba

Sejumlah netizen Korea Selatan beranggapan bahwa insiden yang terjadi pada Sabtu malam itu disebabkan oleh keracunan permen yang diduga narkoba.

Beredar kabar banyak korban pingsan di tengah kerumunan massa di Itaewon disebabkan oleh permen berwarna-warni yang dibagikan oleh orang yang tidak dikenal dan diduga permen itu beracun.

Saksi mata yang berada di lokasi saat kejadian itu mengatakan ada seseorang yang menggunakan kostum memberikan beberapa permen kepada massa yang ada dilokasi tersebut.

“Tak lama setelah itu, banyak orang muntah-muntah dan pingsan, menyebabkan orang panik dan kabur ditengah kerumunan itu,” ujarnya.

Gas Bocor

Dikabarkan bahwa salah satu restoran sekitar gang Itaewon mengalami kebocoran gas sehingga menyebabkan massa yang di tengah kerumunan itu keracunan di tengah minimnya oksigen. Oleh karena itu, sejumlah pengunjung tergeletak di tempat karena kesulitan bernapas.

Pihak berwenang pun mendapat panggilan darurat, setelah sampai di lokasi pihak berwenang tidak menemukan adanya kebocoran gas atau kebakaran.

Diusir saat Ingin Selamatkan Diri

Seorang saksi mata menuturkan sejumlah pemilik toko di sekitar Itaewon mengusir para pengunjung yang ingin menyelamatkan diri dari kerumunan yang rusuh itu.

Salah satu korban juga meyalahkan pemilik bar dan kelab didekatnya yang menghalang-halangi orang yang ingin lari untuk menyelamatkan diri dari gang.

Dikutip dari kantor berita Yonhap, "Sepertinya korban lebih parah karena orang-orang berusaha melarikan diri ke toko-toko terdekat tetapi diusir kembali ke jalan karena jam kerja sudah berakhir."

Meski begitu, pihak yang berwenang sampai saat ini belum mengeluarkan penyataannya terkait tragedi Itaewon yang sudah terjadi. (MG1/ree)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral