- Istimewa
Adanya Persaudaraan Jurnalis Muslim Indonesia Dinilai Baik untuk Kawal Peradaban Islam di Tanah Air
Jakarta - Ketua Umum Pengurus Pusat Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PP PRIMA DMI) Ahmad Arafat Aminullah mengapresiasi hadirnya persaudaraan jurnalis muslim Indonesia yang produktif untuk mengawal peradaban Islam di tanah air.
"Jurnalis muslim harus terus meningkatkan kualitas dan produktifitasnya untuk membangkitkan Islam sebagai kekuatan dunia," kata Arafat dalam diskusi publik Peran Jurnalis Muslim di Era komunikasi Digital untuk Memperkuat Literasi Umat di Hotel Balairung, Jakarta, Jumat (17/2/2023).
Diskusi publik itu berlangsung dalam rangka pengukuhan pengurus Persaudaraan Jurnalis Muslim Indonesia (PJMI) Periode 2022-2025. Dalam kesempatan tersebut Arafat menyampaikan di tengah perkembangan disrupsi teknologi informasi begitu pesatnya saat ini, tak bisa dipungkiri kehadiran media sosial membuat informasi jadi jauh lebih riuh dan bising.
Dimana semua orang menyebutnya sebagai era post truth.
"Kini yang dibutuhkan bukan mencari informasi yang perlu, tapi informasi mana yang baik dan benar. Melihat, berbicara dan mengaplikasikanya serta dampaknya bagaimana," ujarnya.
Arafat mengatakan, media Islam dan jurnalis muslim saat ini dituntut supaya pandai berinovasi dan beradaptasi dengan kemajuan teknologi informasi.
Hal tersebut berguna menunjukkan bahwa mereka adalah wartawan profesional yang mampu mengikuti perkembangan zaman serta senantiasa mewarnai kiprah kesehariannya dengan nilai-nilai Islam yang rahmatan lil alamiin.