Ketua Umum Partai Prima, Agus Jabo.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Partai Prima Sepakat Pemilu Tak Ditunda, Asalkan Jadi Peserta Pemilu 2024

Rabu, 8 Maret 2023 - 17:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Partai Prima tidak masalah jika pelaksanaan Pemilu 2024 sesuai jadwal yang telah ditetapkan yaitu 14 Februari 2024.

Ketua Umum Partai Prima Agus Jabo mengaku tidak masalah apabila harus mencabut tuntutannya di PN Jakpus. Namun, dengan syarat partainya menjadi peserta Pemilu 2024.

“Enggak ada masalah," kata Agus dalam diskusi bertajuk Memaknai Konstitusi Dalam Sistem Peradilan Pemilu di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Rabu (8/3/2023).

Menurutnya, gugatan Partai Prima di PN Jakpus bukan menuntut agar Pemilu 2024 ditunda. Tetapi menggugat KPU RI atas perbuatan melawan hukum.

Agus menilai KPU tidak menunjukkan sikap profesionalitas saat tahapan verifikasi faktual terhadap partainya.

"Kami mengajukan permohonan perbuatan melawan hukum yang dilakukan oleh KPU. Karena KPU bertindak tidak profesional di dalam melaksanakan verifikasi administrasi terhadap partai kami," tegas dia.

Sementara itu, Ketua Fraksi NasDem MPR RI Taufik Basari alias Taubas juga mengusulkan agar KPU dan Prima berdamai.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:29
02:01
03:03
03:01
19:03
01:14
Viral