Penyelenggaraan proyek sosial Garda Asa.
Sumber :
  • Istimewa

Menginspirasi, Penerima Beasiswa LPDP PK-199 Berikan Donasi Buku dan Gelar Sharing Session di Desa Lontar, Banten

Minggu, 19 Maret 2023 - 20:05 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Peserta Persiapan Keberangkatan 199 (PK-199) Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) sukses menyelenggarakan agenda proyek sosial dengan tema Jaga Asa Bumi Dengan Pesisir Pantai yang Lestari (19/03/2023).

Kelompok peserta PK-199 yang menamakan diri sebagai Garda Asa tersebut melangsungkan proyek sosial di Desa Lontar, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Banten.

Agenda yang diselenggarakan pada hari Minggu, 19 Maret 2023 ini terdiri dari dua rangkaian acara yakni donasi buku dan cerita profesi pada anak-anak di Desa Lontar serta penanaman mangrove di sekitar Jembatan Pelangi, Desa Lontar.

Pada agenda proyek sosial yang diselenggarakan oleh PK-199 LPDP turut hadir juga Ramona Sinaga selaku Kepala Divisi Rekrutmen dan Seleksi Beasiswa, Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Dalam sambutannya Ramona Sinaga menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung social project yang dilaksanakan oleh PK-199 LPDP ini.

“Kami sangat mendukung social project ini, dengan kegiatan ini para penerima LPDP belajar berinteraksi dan langsung terjun memberikan manfaat kepada masyarakat,” ungkap Ramona Sinaga.

Agenda Proyek Sosial PK-199

Seperti yang telah disebutkan, PK-199 Garda Asa melaksanakan dua agenda kegiatan selama proyek sosial di Desa Lontar yakni donasi buku dan sharing cerita profesi kepada anak-anak serta penanaman mangrove di sekitar Jembatan Pelangi, Desa Lontar.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:54
02:15
06:15
04:05
03:21
01:02
Viral