Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri saat orasi dalam sidang senat terbuka di Universitas Pertahanan RI.
Sumber :
  • YouTube Universitas Pertahanan RI

Megawati Dikukuhkan Menjadi Profesor Kehormatan UNHAN

Jumat, 11 Juni 2021 - 15:41 WIB

Bogor, 11/6 - Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri dikukuhkan sebagai Profesor Kehormatan (Guru Besar Tidak Tetap) di Universitas Pertahanan, Bogor, Jawa Barat, Jumat. Megawati kini menyandang gelar Profesor Kehormatan Ilmu Pertahanan Bidang Kepemimpinan Strategik pada Fakultas Strategi Pertahanan, Universitas Pertahanan.

Sidang senat akademik Unhan telah menerima hasil penilaian Dewan Guru Besar Unhan atas seluruh karya ilmiah Megawati Soekarnoputri sebagai syarat pengukuhan.

“Saya sungguh merasa terhormat dan bersyukur atas penganugerahan gelar Profesor Kehormatan dari universitas yang sudah dikenal selalu menggelorakan semangat nasionalisme dan patriotisme ini,” kata Megawati saat menyampaikan orasinya di Aula Merah Putih, Unhan, Bogor, Jawa Barat.

“Hal ini tidak terlepas dari tugas yang saya emban sebagai Presiden Republik Indonesia pada tahun 2001-2004. Dan sekaligus untuk bisa diingat saya adalah mandataris MPR RI terakhir di dalam menangani krisis multidimensi yang terjadi saat itu,” katanya lagi.

“Kehormatan ini membawa tanggung jawab tersendiri dalam diri saya,” lanjutnya.

Dalam pengukuhan itu tampak hadir Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Pendidikan Kebudayaan dan Ristekdikti Nadiem Makarim, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Darmawati.

Kemudian Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, serta Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral