Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali.
Sumber :
  • NasDem

Kepala BIN Sebut Aura Jokowi Pindah ke Prabowo, NasDem: Ramalan Dukun Itu

Kamis, 23 Maret 2023 - 15:19 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali mempertanyakan pernyataan yang keluar dari mulut Kepala BIN Budi Gunawan bahwa aura Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah pindah ke Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto.

Dia menyebut apa yang diungkapkan Kepala BIN itu bagaikan ramalan dukun. 

Ali lantas mempertanyakan dasar Kepala BIN bicara seperti itu.

“Bagaimana menanggapi itu? Ini kan persoalan ramalan dukun kalau begitu. Bagaimana aura itu bisa pindah? Bagaimana ceritanya itu,” kata Ali saat dihubungi, Kamis (23/3/2023).

Dia menilai pernyataan Kepala BIN itu sebagai dukungan politik pribadinya kepada Prabowo di Pilpres 2024. 

Pasalnya, hal itu disampaikan langsung pada forum resmi dan di depan publik.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral