- PDIP
Kena OTT KPK, Hasto Bantah Bupati Meranti Kader PDIP
Hasto menambahkan terkait hal tersebut pihaknya telah memberikan teguran lisan. Namun, meski bukan kader PDIP, Hasto menyatakan partainya mendukung tindakan KPK dalam melakukan upaya pemberantasan korupsi.
“Baik melalui pencegahan maupun penindakan sebagaimana dilakukan terhadap Bupati Meranti,” ujarnya.
Sebelumnya, Muhammad Adil sempat protes kepada Kementerian Keuangan ihwal dana bagi hasil (DBH) minyak dan gas bumi di wilayahnya.
Dia tidak terima karena DBH yang diterima daerahnya terlalu kecil dibandingkan pemerintah pusat.
“Jangan diambil lagi minyak di Meranti itu. Enggak apa-apa kami masih bisa makan daripada uang kami dihisap sama pusat,” ujar Bupati Meranti dalam video viral yang dilihat tvOnenews.com di Jakarta pada Minggu (11/12/2022). (saa/nsi)