- Antara
Demokrat Memanas, Kubu Moeldoko Tantang Trio Cikeas Debat Terbuka hingga Disiarkan di Media Massa
Saiful menyebut tiga tokoh itu sebagai penguasa mutlak, absolut tanpa batas Partai Demokrat.
"Absolut tanpa batas Partai Demokrat hasil kesepakatan bersama Keluarga Cikeas. Atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya. Wassalam," sebut Saiful.
Menanggapi hal itu, elite Demokrat, Deputi Bappilu Kamhar Lakumani berjanji akan menanggapi manuver Moeldoko.
"Siap dimonitor. Selepas Subuh, saya buat tanggapannya," kata Kamhar saat dikonfirmasi VIVA, Minggu (9/4/2023).
Sebelumnya, Moeldoko Cs sudah mengajukan Peninjauan Kembali (PK) ke Mahkamah Agung terkait kasasinya yang ditolak pada September 2022.
Bahkan dari pihak AHY sudah menanggapi manuver Moeldoko Cs yang mengajukan PK ke MA.
Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, heran dengan cara Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko yang masih terus berupaya untuk 'membegal' kepemimpinan yang sah di bawah AHY.