VIRAL! Mainan Hot Wheel Rubicon Mario Dandy, Netizen Penasaran Beli Dimana? Ternyata...
Jakarta - Nama Mario Dandy Satriyo terus menjadi sorotan publik. Bahkan semua hal mengenai Mario Dandy selalu menjadi topik perbincangan netizen, termasuk mainan Hot Wheel Jeep Rubicon kini diburu masyarakat.
Mainan Hot Wheel Jeep Rubicon Mario Dandy itu pertama diunggah Youtuber Winson Reynaldi di Instagramnya.
Sejak akhir pekan lalu, perbincangan mainan mobil Hot Wheels bertajuk Mario Dandy Satrio, tersangka penganiayaan David Ozora ini ramai diperbicangkan di linimasa instagram, Facebook dan twitter.
Mainan jeep Rubicon hitam dibuat dengan menambah garis polisi pada sisi samping mobil mainan tersebut beserta foto Mario Dandy duduk di mobil pada bungkus mainan mungil itu.
Mainan tersebut pertama diunggah oleh Youtuber Winson Reynaldi di akun Instagram-nya @winsonreynaldi pada Sabtu (8/4/2024).
(Tangkapan layar - Selebgram pamerkan mobil mainan rubicon mario dandy di media sosial. Sumber: instagram)
Diketahui, akun @winsonreynaldi merupakan akun centang biru. Ia juga adalah founder dari Bad Fellas, salah satu brand clothing dengan desain nyeleneh.
Dia menuliskan dalam keterangan foto: "1/1" dengan dua foto dirinya memakain baju tahanan membawa mainan Hot Wheels dan foto selanjutnya foto mainan tersebut.
Foto pertama menunjukan foto Winson memegang mainan Hot Wheels Jeep Rubicon bergaris polisi. Kemudian dalam foto tersebut berlatar ayah Mario, Rafael Alun yang mengenakan kemeja batik saat pertama kali muncul ke publik.
Adapun foto kedua mainan yang hanya ada satu itu terdapat gambar foto Mario Dandy yang tengah duduk di depan mobil Jeep Rubiconnya.
Hingga Selasa (11/4/2023), terpantau unggahan ini tercatat mendapat sebanyak 84.072 like, serta ribuan orang mengomentaru postingan itu.
Cenderamata Bayar Pajak
(Tangkapan Layar - Mainan mobil rubicon mario dandy viral di media sosial. Sumber: instagram)
Dari ribuan komentar netizen di unggahan itu, warganet ada yang mempertanyakan kebenaran Hot Wheels tersebut dan lokasi pembelian mainan itu.
"Hotwheels yang model begitu beli dmn We," tanya akun @wilphiong.
"Hah?beneran gak si," kata akun @fadiljaidi.
"iya gw juga nyari di tokped ,shoppe ga ada," kata akun @davidcruise34.
"Hot Wheelsnya hanya ada satu di dunianya hahaha," kata akun @adellarchmn.
"Awas nanti bapaknya marah, minta royalty krna Mampang foto anaknya..," kata akun @soeharto_bagoes.
"Bagus nih, jadi cendramata yang udah bayar pajak," komentar akun @akaamaja_
Asal Usul Die Cast Rubicon Mario Dandy
(Tangkapan layar - Mobil mainan rubicon mario dandy viral di media sosial. Sumber: instagram)
Rupanya, mobil mainan tersebut bukan resmi produksi dari Hot Wheels. Melainkan dibuat secara custom (pesanan) oleh salah satu diecat mainan miniatur mobil-mobilan.
Hot Wheels merupakan mainan mobil berukuran skala 1:64 yang mulai populer di Indonesia pada taun 90an dan awal 2000an. Mainan tersebut berbahan metal yang diproduksi oleh Mattel Inc. Amerika Serikat sejak tahun 1968.
Di Indonesia, Hot Wheels tidak hanya berfungsi sebagai mainan, tetapi juga menjadi barang koleksi. Namun kini para pecinta Hot Wheels mengembangkan hobi tersebut menjadi beberapa bentuk hobi lainnya.
Seperti permainan mobil balap, fotografi dengan objek Hot Wheels, serta hobi membuat custom Hot Wheels, seperti yang dilakukan oleh Winson Reynaldi yang membuat Rubicon milik Mario Dandy.
Diduga Hotwheels Rubicon Mario Dandy milik Winson Reynaldi itu dibuat oleh akun Instagram @doxdiecast.com, dengan nama toko Dox Diecast.
(Tangkapan layar - Mobil mainan rubicon mario dandy viral di media sosial. Sumber: instagram)
Dox Diecast membuat Hotwheel dengan model mobil Rubicon milik Mario Dandy Satrio lengkap dengan garis polisi sebagai aksesoris tambahan.
"Rubicon nya siapa nih? Lebih kaget lagi kalo lihat card nya tp ga aku posting ya Custom Commissioned Done!," ujarnya.
Akan tetapi akun Instagram @doxdiecast.com mengaku tak menjual lagi Hotwheels Rubicon Mario Dandy.
Sebab ia hanya membuat seri Hotwheels tersebut spesial untuk Winson Reynaldi.
"NOTE: TIDAK DIJUAL DAN TIDAK MENERIMA PO YANG SEPERTI INI. MONGGO KALAU ADA KONSEP LAIN," tutup akun @doxdiecast.com.
Sebelumnya, Mario Dandy Satriyo anak mantan pejabat ditjen pajak eselon II kini sudah ditetapkan sebagai tersangka dan bakal menjalani sidang dalam kasus penganiayaan kepada David Ozora.
Berkas perkara Mario Dandy terkait kasus penganiayaan David Ozora disebut akan segera lengkap atau P21 dan segera dilakukan proses persidangan.
(Tangkapan layar - Mobil mainan rubicon mario dandy viral di media sosial. Sumber: instagram)
"Bahwa persiapan sidang persiapan Mario Dandy ya saat ini sudah pelimpahan berkas ke Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, minggu-minggu ini mungkin P21," kata Basri ketika ditemui di wilayah Setiabudi, Jakarta Selatan, Minggu (9/4/2023).
Basri memperkirakan bahwa kliennya itu akan segera menjalani proses persidangan perdana seusai perayaan Hari Raya Idul Fitri 2023 mendatang.
"Habis lebaran ini sedang perdana Mario Dandy, mungkin bisa lebih cepat ya," jelasnya.(ito)
Simak artikel penting dan menarik lainnya di Google News.