Prabowo Subianto Datangi Sumatera Barat untuk Temu Kader Gerindra.
Sumber :
  • Instagram Prabowo

Tegas! Sebut Bukan Kampanye, Prabowo Justru Janji Bangun Sekolah Unggulan di Sumbar hingga Serahkan 20 Ambulans

Senin, 1 Mei 2023 - 05:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto baru-baru ini berkunjung ke Sumatera Barat (Sumbar) untuk bertemu dengan kader Gerindra disana.

Ia menegaskan, dalam kunjungannya ke Sumbar ini bukanlah maksud melakukan kampanye. 

Namun ada satu hal yang justru menjadi sorotan di agenda kunjungannya itu saat menghadiri suatu acara adat.

Dalam agenda Batagak Gala, Prabowo mengucapkan sebuah janji bakal membangun sekolah unggulan di Sumbar.

Hal itu ia lakukan lantaran merasa memiliki utang budi kepada masyarakat Sumbar yang telah mendukungnya.

"Insya Allah, saya ingin merintis pembangunan sebuah sekolah unggulan di Sumatra Barat. Jadi saya ucapkan bukan sebagai janji tapi sebagai suatu utang," ujar Prabowo dalam keterangan tertulis, pada Minggu (30/4/2023).

"Kalau saya sudah ucapkan berarti ini utang, berarti saya tidak boleh lupakan apa yang saya ucapkan di sini,” sambunvnya.

Tak hanya berjanji membangun sekolah unggulan, Ketua Umum Gerindra itu juga menyerahkan 20 unit ambulans untuk 19 RSUD di Sumbar.

20 ambulans itu langsung diserahkan Prabiwo kepada Direksi RSUD se-Sumbar dan RSUP M Djamil Padang di lapangan Istano Basa Pagaruyung, Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
07:15
01:33
02:23
01:10
01:21
Viral