Sekjen Gerindra Ahmad Muzani hadir di rumah duka M Taufik, Jakarta Timur, Kamis (4/5/2023)..
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Muhammad Bagas

Sekjen Gerindra Muzani Takziah ke Rumah Duka M Taufik, Menjadi Imam Salat Jenazah

Kamis, 4 Mei 2023 - 10:20 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani hadir di rumah duka Mantan Wakil Ketua DPRD Fraksi Gerindra, M Taufik di Wisma Garuda, Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Kamis (4/5/2023).

Berdasarkan pantauan tim tvOnenews.com di lapangan, Muzani tiba di lokasi sekitar pukul 08.50 WIB. 

Muzani tampak gagah mengenakan kemeja putih yang dipadukan dengan celana krem, tak lupa kopiah hitam.

Selain melakukan takziah, Muzani juga melakukan salat jenazah. Dia menjadi imam, dan beberapa kerabat ikut serta salat mendoakan M Taufik.

Sebelumnya, Mantan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Mohammad Taufik meninggal dunia, Rabu (3/5/2023). 

Hal itu diungkap Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Fraksi Gerindra, Rani Mauliani. 

"Innalillahi wa Innailaihirojiuun. Telah Wafat Abang, Senior, Saudara Kita Mohammad Taufik, Rabu 3 Mei 2023, pukul 21. 40 WIB," tulis Rani Mauliani. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral