Kecelakaan Kapal KMP Royce 1 terbakar di alur penyebrangan Merak-Bakauheuni, Banten, Sabtu (6/5/2023)..
Sumber :
  • Tangkapan Layar

BREAKING NEWS KMP Royce 1 Terbakar di Alur Penyebrangan Merak-Bakauheuni

Sabtu, 6 Mei 2023 - 17:26 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kecelakaan Kapal KMP Royce 1 terbakar di alur penyebrangan Merak-Bakauheuni, Banten, Sabtu (6/5/2023).

Berdasarkan informasi Kantor Pencarian dan Pertolongan Banten menyebut kecelakaan itu terjadi pada pukul 14.30 WIB.

"Pada TW 0605 1508 G Truk di dalam kapal mengalami terbakar dan sampai saat ini api masih dalam proses pemadaman," tulis Kantor Pencarian dan Pertolongan Banten.

Adapun kronologi kejadian terjadi pada pukul 15.04 WIB KMP Royce 1 izin ke LPS di atas kapal yang kebakaran dan meminta bantuan Tug Boat untuk pemadaman.

Kemudian pada pukul 15.10 WIB kemudi sudah tidak berfungsi atau eror dan satu mesin sudah mati.

Pukul 15.13 W Kencana izin ke LPS untuk membantu KMP Royce 1

Pukul 15.16 Royce 1 Lego Jangkar di koordinat (-5.937150°, 105.957080°)

Pukul 15.28 TB Tirtayasa III dari IKPP meluncur titik koordinat KMP Royce 1. 

Hingga saat ini proses evakuasi penumpang masih terus dilakukan oleh tim gabungan.(muu)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral