Gibran Rakabuming Raka, Hasto Kristiyanto, dan Ketua Bidang Kehormatan PDIP Komarudin Watubun saat bersalaman di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Senin (22/05/2023)..
Sumber :
  • tvOnenews - Muhammad Bagas

Begini Pesan Megawati untuk Gibran yang Dibisikan Hasto Kristiyanto

Senin, 22 Mei 2023 - 15:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mendapat pesan khusus dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Pesan tersebut disampaikan langsung oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto ketika Gibran datang ke Jakarta untuk klarifikasi soal pertemuannya dengan Relawan Jokowi-Gibran dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

“Tadi kami jelaskan pesan-pesan dari Ibu Megawati Soekarnoputri kepada Mas Gibran bahwa berpolitik itu membangun peradabadan, bahwa berpolitik itu merawat pertiwi,” ujar Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2023).

Megawati juga berpesan kepada putera pertama Presiden RI Jokowi itu untuk berhati-hati terkait adanya manuver politik yang menyesatkan.

“Bahwa berpolitik itu juga harus mewaspadai berbagai manuver-manuver politik karena tujuan politik itu adalah bergerak ke bawah,” ungkapnya.

     Gibran Rakabuming Raka penuhi panggilan petinggi PDIP di Kantor DPP PDIP

 

Sementara itu, Gibran mengaku sudah mengklarifikasi semuanya terkait pertemuannya dengan Relawan Jokowi dan Gibran bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Dia juga mendapat banyak masukan dan nasihat dari para petinggi PDIP.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral