Ilustrasi Aplikasi.
Sumber :
  • Antara

Ingin Buat Aplikasi Tanpa Coding? Simak Caranya Berikut

Senin, 19 Juni 2023 - 15:10 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Semakin meningkatnya usaha yang menggunakan sistem digital dalam berbagai bidang, Fibr Corp menghadirkan AppFibr untuk menjadi jawaban dalam mempermudah langkah bagi setiap pegiat bisnis. 

AppFibr merupakan platform tanpa coding nomor 1 di Indonesia dengan teknologi cloud computing terkini. AppFibr dapat digunakan semua orang untuk membuat dan mempublikasikan aplikasi tanpa coding dengan mudah dan cepat.

AppFibr sudah tersedia dan dapat digunakan oleh publik sejak Januari 2023. Meskipun terkesan baru namun hingga saat ini sudah terdapat lebih dari 2.000++ kreator dengan 2.500++ aplikasi yang dibuat melalui AppFibr. 

Melihat respon yang baik dari para kreator, tentunya semakin menarik dan meningkatkan para calon kreator lain untuk merasakan kemudahan dalam membuat sebuah aplikasi melalui AppFibr.

AppFibr menyediakan banyak fungsi untuk menyesuaikan aplikasi sesuai kebutuhan. AppFibr akan menangani semua kerumitan infrastruktur sistem dan pemeliharaan di balik aplikasi, kreator hanya perlu memantau sistem kerja pada aplikasi. 

Berbagai fitur yang dapat dibuat oleh AppFibr seperti pembuatan katalog produk, mengolah data, iklan produk, dan beragam fitur lainnya. Kreator AppFibr hadir dari berbagai kalangan contohnya pebisnis, personal, hingga mahasiswa dan beragam background lainnya.

CEO Fibr Corp Bapak Hardi Saputra mengatakan “Sejak berdiri 2017, Fibr Corp dengan berbagai produk teknologinya berfokus melayani segmen Mid-Large Enterprise. Namun tahun ini kami membuktikan bahwa pengembangan bisnis yang kami lakukan juga melayani kebutuhan Micro-Small Business melalui AppFibr, mendapat sambutan baik dari market. Tidak main-main, di tahun 2023 ini kami menargetkan dapat mempublish 12.000 aplikasi melalui kreator di AppFibr."

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral