Menhan Prabowo salat Iduladha di Lapangan Mandalamukti KBB, diserbu warga bersalaman.
Sumber :
  • Istimewa

Menhan Prabowo Salat Iduladha di Lapangan Mandalamukti KBB, Diserbu Warga Bersalaman

Kamis, 29 Juni 2023 - 10:04 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto melaksanakan salat Iduladha di Lapangan Mandalamukti, Cikalongwetan, Bandung Barat (KBB), Kamis (29/6/2023).

Prabowo datang bersama Dedi Mulyadi dan mantan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

Prabowo datang sekitar pukul 06.45 WIB. Ia lalu masuk ke dalam stadion tempat salat Iduladha diselenggarakan.

Kedatangan Prabowo disambut antusias masyarakat saat mengikuti salat Iduladha.

Bahkan, usai pelaksanaan salat Iduladha, Prabowo diserbu masyarakat Cikalong Wetan dan sekitarnya untuk bersalaman.

Selain itu, momen untuk merekam video dan foto bersama dengan Prabowo juga menjadi rebutan warga.

Riuh teriakan jemaah yang sudah hadir sejak pagi menyerukan dukungan pada Prabowo agar dapat menjadi Presiden RI tahun 2024 mendatang.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral