- Muhammad Bagas-tvOne
Beri Kesaksian di Sidang Penganiayaan Berat Terhadap David Ozora, Mantan Kekasih Sebut Mario Dandy Satriyo Berwatak Temperamen
Jakarta, tvOnenews.com - Mantan kekasih Mario Dandy Satriyo, yakni Amanda alias APA hadir sebagai saksi pada persidangan lanjutan kasus penganiayaan berat terhadap David Ozora di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) pada Selasa (4/7/2023).
Dalam persidangan tersebut Amanda mengaku mantan kekasihnya itu memiliki watak yang temperamen.
Pengakuan itu disampaikan mantan kekasih Mario Dandy Satriyo itu saat menjawab sejumlah pertanyaan yang dilontarkan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) PN Jaksel.
"Sepengetahuan saudari, Mario ini orangnya selama saudari dekat, menjalin hubungan, dia ini temperamen atau orangnya lembut, kalem? Seperti apa sih wataknya?," tanya jaksa kepada saksi yang merupakan mantan kekasih Mario Dandy Satriyo, Selasa (4/7/2023).
"Temperamen," jawab singkat Amanda kepada jaksa.
Jaksa turut serta melanjutkan pertanyaan kepada saksi Amanda yang dihadirkan pada persidangan tersebut.
Beri kesaksian di sidang penganiayaan berat terhadap David Ozora, mantan kekasih sebut Mario Dandy Satriyo berwatak temperamen. Dok: Muhammad Bagas-tvOne
Jaksa menanyakan kepada terkait watak temperamen yang dimiliki oleh Mario Dandy Satriyo itu.
"Temperamen. Dia kalau misalnya ada sesuatu yang membuat dia tersinggung apakah dia langsung meluapkan kemarahannya atau dia bisa berkata lemah lembut oh saya menghadapi seorang perempuan harus seperti ini, kalau laki laki seperti ini, enggak harus langsung meledak-ledak?," tanya jaksa kembali.
"Langsung meledak-ledak," sambungnya.
Sebelumnya, Amanda terjadwal memberikan kesaksian pada persidangan kasus penganiayaan berat terhadap David Ozora dengan terdakwa Mario Dandy Satriyo dan Shane Lukas pada pekan kemarin.
Namun, karena kondisi kesehatan yang dialami, Amanda terjadwal memberikan kesaksiannya pada Selasa (4/7/2023).
Adapun Amanda tiba di PN Jaksel dengan mengenakan kursi roda dan ditemani sejumlah tim kuasa hukumnya. (raa/nsi)