- viva.co.id/Andri Mardiansyah
Viral Jenazah Sampai Keluar dari Liang Lahat Akibat Longsor di Padang, BPBD Bilang Begini
Padang, tvOnenews.com - Viral jenazah sampai keluar dari liang lahat akibat longsor di Padang, BPBD bilang begini.
Melansir viva.co.id, longsor di Padang menerjang kawasan pemakaman milik Suku Koto Anau di bukit kawasan Seberang Padang, Kota Padang, Sumatera Barat, Kamis (13/7/2023). Akibatnya, makam di lokasi tersebut terbongkar sendirinya.
Dari foto dan video yang beredar, tampak jenazah yang masih terbungkus kain kafan utuh tergeletak di luar liang kubur.
"Benar. Berdasarkan informasi yang kita terima ada pandam pekuburan di Seberang Padang terdampak longsor. Dari foto yang beredar juga tampak ada jenazah yang masih utuh dan terbungkus kain kafan tergeletak," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Barat Rumainur, Jumat (14/7/2023).
Rumainur mengatakan ada sejumlah makam termasuk jenazah yang terdampak akibat longsor.
Namun, hingga saat ini pihaknya masih belum bisa memastikan. Pasalnya, BPBD masih melakukan pendataan dan evakuasi.
Rumainur menyebut curah hujan tinggi yang terjadi menyebabkan banjir dan longsor di Kota Padang, Pariaman dan Agam.
Diperkirakan ribuan rumah warga terdampak akibat bencana ini. (viva/nsi)