Sumber :
- Sumber: Kemenkes
Hati-hati Penyakit Endemis DBD, di Jakarta Kasus Meningkat Setiap Bulan Desember
Senin, 17 Juli 2023 - 12:47 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinkes DKI Jakarta, Ngabila Salama mengingatkan bahwa Demam Berdarah Dengue (DBD) menyerang warga Jakarta paling banyak di bulan April dan Desember.
"DBD penyakit endemis yang terus ada dan bertahan di Jakarta. Memiliki pola jumlah kasus yang sama di setiap tahunnya, di mana akan mulai meningkat pada setiap bulan Desember, dan akan mengalami puncak di bulan April," kata dia, saat dihubungi media, Senin (17/7/2023).
Ngabila pun menuturkan bahwa mencegah tertularnya penyakit DBD ini dapat menjaga kebersihan lingkungan seperti pemberantasan sarang nyamuk.
"Mencegah sakit juga bisa dengan menyemprot rumah atau memakai repelent pada pagi dan sore hari waktu di mana nyamuk Aedes aegepty aktif. Bisa juga memelihara ikan dan tanaman yang dibenci nyamuk seperti sereh, lavender," pungkas dia.
Data DBD DKI Jakarta per 10 Juli 2023
Januari : 525 kasus
Februari : 434 kasus