Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Agama (Kemenag) RI saat ini tengah melakukan investigasi terkait penggunaan dana bantuan operasional sekolah (BOS) dan pengelolaan zakat di Pondok Pesantren Al Zaytun..
Sumber :
  • Antara

Inspektorat Jenderal Kementerian Agama Tengah Investigasi Penggunaan Dana BOS di Ponpes Al Zaytun

Kamis, 3 Agustus 2023 - 15:17 WIB

Jakarta, tvOnenews.com- Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Agama (Kemenag) RI saat ini tengah melakukan investigasi terkait penggunaan dana bantuan operasional sekolah (BOS) dan pengelolaan zakat di Pondok Pesantren Al Zaytun.

"Kita saat ini sedang melakukan (investigasi). Tapi belum ada hasil karena masih berproses, untuk investigasi penggunaan dana BOS dan investigasi penggunaan zakat," ujar Irjen Kemenag Faisal di Jakarta, Kamis.

Faisal menjelaskan, bahwa teknis kerja Itjen berdasarkan aduan dari unit kerja di Kemenag RI dan aduan masyarakat. Khusus untuk dana BOS, pihaknya mendapat permintaan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI.

Sementara investigasi dana zakat berasal dari permintaan Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag RI. Pasalnya, zakat dan dana keagamaan sosial ada di bawah kewenangan direktorat tersebut.

"Namun mohon maaf karena prosesnya sedang berjalan dan belum ada laporan sama sekali ke saya. Saya belum bisa menyampaikan apa-apa," kata dia.

Sebelumnya, Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengatakan pihaknya berkoordinasi dengan Kemenag RI untuk mengaudit dana BOS di Al Zaytun.

Ramadhan  mengatakan langkah itu dilakukan setelah kepolisian menemukan dugaan tindak pidana korupsi terkait penyaluran dana BOS di pondok pesantren tersebut.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral