Dalam unggahan di akun twitternya, Mahfud Md menggunggah foto halaman Al-Qur'an, tepatnya surat Al Kahfi. Dia menunjuk ayat 8 yang disebutnya salah..
Sumber :
  • ANTARA

Satu Situs Judi Online Raup Rp27 Triliun Dari Rakyat Indonesia, Ini Respon Menkominfo

Minggu, 13 Agustus 2023 - 07:40 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Judi slot telah merugikan masyarakat hingga Rp27 triliun per tahunnya, dimana korban yang diincar adalah masyarakat dengan penghasilan rendah. Lebih miris lagi, judi online ini bahkan mengincar juga anak-anak.

Demikian disampaikan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi baru, baru ini.

"Menurut laporan dan data yang kami dapat, satu aplikasi saja yang namanya Higgs Domino Island itu perputaran uangnya bisa mencapai Rp2,2 triliun per bulan," kata Budi, sebagaimana dikutip Minggu (13/8/2023).

"Artinya setahun bisa sampai sekitar Rp27 triliun. Itu dari satu situs saja yang korbannya adalah masyarakat kecil bahkan ke anak-anak juga, Jadi rakyat sangat dirugikan," kata Budi.

Berkaca dari hal itu, Kemenkominfo saat ini fokus mencegah hingga memberantas situs web hingga aplikasi bermuatan konten judi slot agar jumlah korban bisa ditekan.

Budi mengungkapkan sepanjang mengemban tugas sebagai Menkominfo dalam kurun waktu kurang lebih tiga minggu terakhir tercatat Kemenkominfo telah menutup akses ke 42.622 konten dan aplikasi judi slot di ruang siber.

Pihaknya juga berencana menjadikan koordinasi antarlembaga sebagai kunci untuk mempersempit ruang gerak dari pengembang aplikasi dan situs web judi online.

"Dari aparat penegak hukum melakukan tindakan penegakan hukum, lalu dari pihak perbankan melakukan pemblokiran rekening (milik pengembang layanan judi online). Ini semua pekerjaan komprehensif. Jadi kita kepung semuanya," tegas Budi. 

Negara Tetangga

Budi menjelaskan, belakangan ini aktivitas judi slot menjadi salah satu pemicu meningkatnya angka kriminal, bunuh diri, hingga pinjaman online di Tanah Air.

Oleh karena itu, katanya, Kementerian Kominfo siap memerangi judi slot agar tidak bisa lagi diakses di Indonesia.

Ia mengatakan pihaknya mensinyalir bandar judi slot online itu berasal dari negara tetangga, Kamboja.

"Apalagi Provinsi Kepri berbatasan langsung dengan banyak negara tetangga sehingga pengaruh judi slot tentu sangat besar bagi warga di sini," katanya.

Dia menyampaikan bahwa Kementerian Kominfo telah melakukan pemutusan akses (take down) aplikasi judi slot online.

“Rata-rata setiap harinya kami melakukan pemutusan akses 1.500 sampai 2.000 situs dan puluhan aplikasi, termasuk aplikasi gim terkait perjudian online yang serupa dengan HDI,” ujarnya. (ant/ito)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral