Prakiraan indeks kualitas udara (AQI) Jakarta.
Sumber :
  • Sumber: iqair.com

Polusi Udara Jabodetabek Hari Ini Kembali Terburuk, Jakarta Jadi Kota Paling Polusi di Dunia

Selasa, 15 Agustus 2023 - 09:51 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Udara Jakarta, Bogor, Depok dan Tangerang (Jabodetabek) sedang tidak baik-baik saja. Pasalanya, dalam satu bulan terakhir pencemaran polusi udara di sejumlah wilayah Jabodetabek menjadi yang terburuk.

Dilansir dari IQAir, Selasa (15/8/2023) pukul 08.00 WIB, indeks Kualitas Udara atau AQI sebesar 183 dengan polutan utama PM 2,5. Angka ini menunjukan polisi terburuk selama sebulan terakhir yang terjadi di Jabodetabek.

Kualitas udara hari ini membuat Jakarta, menjadi kota yang menempati urutan pertama kota yang memiliki udara tidak sehat, yang kemudian disusul Dubai, Uni Emirat Arab dengan polusi udara mencapai 173.

                   Daftar Kualitas Udara di sejumlah Kota di Indonesia dan Jakarta

Menanggulangi buruknya kualitas udara di Jabodetabek, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menantikan adanya fenomena regional yang memungkinkan pembentukan awan untuk melakukan rekayasa cuaca di wilayah Banten dan Jawa Barat.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan, bahwa ada beberapa waktu, awan di Jakarta cukup untuk dilakukan teknologi modifikasi cuaca (TMC).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:01
00:44
00:53
01:36
02:00
19:41
Viral