IPB University bentuk tim investigasi kebakaran laboratorium buntut mahasiswi S2 meninggal dunia.
Sumber :
  • Koran Kampus IPB University

IPB University Bentuk Tim Investigasi Kebakaran Laboratorium Buntut Mahasiswi S2 Meninggal Dunia

Senin, 21 Agustus 2023 - 09:15 WIB

Kabupaten Bogor, tvOnenews.com - IPB University bentuk tim investigasi kebakaran laboratorium buntut mahasiswi S2 meninggal dunia.

IPB University membentuk tim khusus untuk menginvestigasi peristiwa kebakaran laboratorium yang menyebabkan satu mahasiswinya meninggal dunia, yakni Laila Atika Sari.

Rektor IPB University Arif Satria mengatakan tim tersebut melakukan koordinasi untuk menetapkan langkah-langkah penanganan dari kebakaran di laboratorium IPB University kampus Dramaga.

"Tiga tim telah dibentuk untuk menangani permasalahan ini sekaligus melakukan antisipasi untuk memastikan keselamatan kerja di laboratorium serta hal-hal lain yang berkaitan dengan kehidupan kampus," ujar Arif, Senin (21/8/2023).

IPB University bentuk tim investigasi kebakaran laboratorium buntut mahasiswi S2 meninggal dunia. Dok: M. Fikri Setiawan-Antara

Arif menjelaskan tiga tim tersebut memiliki fungsi berbeda. Pertama, tim investigasi yang akan bekerja sama dengan kepolisian.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:28
01:07
03:16
43:11
04:17
01:49
Viral