- tvOne
Deal di Dunia Maya, Duel di Dunia Nyata
Jakarta, tvOne
Aksi saling serang antar remaja terjadi di ruas jalan Jatinegara Barat, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur pada Senin dini hari (22/11/2021). Tawuran ini dipicu oleh ejekan di dunia maya melalui akun instagram dan akhirnya sepakat untuk duel di dunia nyata.
Dua kelompok remaja dari wilayah Kampung Pulo dan Kebon Pala saling membekali diri dengan menggunakan senjata tajam serta batu untuk menyerang lawannya. Aksi mereka sempat mengganggu para penguna jalan yang hilir mudik di lokasi kejadian.
Menurut Bambang, petugas keamanan warga saat ditemui repoter tvOne di lokasi kejadian. Tawuran ini terjadi karena saling ejek antar kedua kelompok di dunia maya atau medsos. Kemudian mereka membuat janji untuk melakukan tawuran.
"Biasanya mereka karena ejek-ejekan terus mereka janjian di IG, ini anak Kebon Pala sama Kampung Pulo rencananya mau tawuran." ujar Bambang.
Mendapat informasi tersebut, Bambang selaku keamanan warga berusaha untuk menghalau para remaja untuk masuk ke dalam gang.
"Tadi sudah kita suruh masuk, tapi dari Kebon Pala pada keluar." ucapnya dengan santai.
Bambang mengatakan, peristiwa tawuran di lokasi ini memang hampir sering terjadi. Namun duel antar remaja tadi hanya berlangsung 15 menit. Aparat keamanan warga dan pihak kepolisian dengan sigap membubarkan aksi tersebut.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun sisa batu yang digunakan dalam tawuran dua kelompok remaja nampak berserakan dan dapat menganggu para penguna jalan.(Arief/Jeg)