- Langgeng Puji-tvOne
Janji Politik Cak Imin Beri BBM Gratis, Sandiaga Uno Beri Respons Menohok
Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Badan Pemenangan Pemilu atau Bappilu PPP Sandiaga Uno merespons wacana janji politik Muhaimin Iskandar alias Cak Imin soal BBM gratis.
Adapun bakal calon wakil presiden (bacawapres) Anies Baswedan itu berjanji akan menggratiskan BBM untuk masyarakat pengguna sepeda motor.
Menurut Sandiaga, bila kebijakan itu dikeluarkan akan menimbulkan beragam polemik di masyarakat.
"BBM gratis untuk semuanya gitu? Enggak perlu bayar kalian semua? Saya juga? Kalau saya enggak perlu bayar (BBM) menurut saya enggak fair karena saya dapat rezeki banyak sekali dari Yang Maha Kuasa," kata Sandiaga di Jakarta Selatan, Minggu (10/9/2023).
Sandiaga menjelaskan gagasan BBM gratis mesti dipikirkan lebih jauh oleh Cak Imin. Sebab, dia mengatakan jika subsidi produk, hal itu akan menjadi rawan terjadi polemik.
"Ya mungkin pemikirannya itu harus lebih ke bagaimana. Jadi bukan subsidi produk melainkan kepada subsidi orang. Itu saya setuju. Bahwa subsidi produk ini akan banyak kebocoran, tapi kalau kepada masyarakat yang lebih membutuhkan itu mungkin lebih tepat sasaran manfaat dan waktu," tegasnya.
Selain itu, Sandiaga mengatakan para bakal calon presiden dan wakil presiden mesti memikirkan solusi soal ekonomi masyarakat.
Menurutnya, hal tersebut lebih baik jika melihat beban ekonomi masyarakat yang berat.
"Saya belum terlalu paham gagasan Gus Muhaimin, tapi di saat ekonomi menghadapi sebuah periode yang tentunya dirasakan masyarakat ada beban ekonomi ini memang kita harus membantu khususnya yang di kelas menengah ke bawah," imbuhnya.
Sebelumnya, sebuah video dari Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKB Syaiful Huda viral di media sosial.
Dalam video itu, Syaiful Huda mengungkapkan beberapa janji apabila Muhaimin Iskandar alias Cak Imin bisa menang dalam gelaran pesta demokrasi 2024 mendatang.
Salah satu janji yang diungkapkan Wasekjen PKB Syaiful Huda adalah BBM gratis jika Cak Imin bisa memenangkan Pemilu 2024 mendatang.
Video janji-janji yang diungkapkan oleh elite PKB itu beredar di media sosial X.
Dalam video yang diunggah pemilik akun @dpwpkbjabar tersebut, Syaiful Huda tampak mengenakan kemeja putih dan berpeci hitam.
Ia berteriak dengan lantang menyampaikan berbagai kebijakan jika Cak Imin bisa meraih kemenangan.
"Kalau Gus Muhaimin dan PKB menang, semua yang punya sepeda motor, BBM yang kita subsidi. Gratis. Tanpa biaya. Siapa di sini yang punya sepeda motor? PKB menang, Gus Muhaimin presiden, disubsidi serendah-rendahnya harga subsidi BBM,” ungkapnya.
Syaiful Huda menyebut program yang diusung oleh Cak Imin tersebut bakal berlaku pada 2024 mendatang jika dirinya menang.
Menariknya, Syaiful Huda juga membongkar janji lain yang akan diterapkan oleh cawapres pasangan Anies Baswedan tersebut.
“Gus Muhaimin memberikan program siapa pun yang hamil yang ada di muka bumi Indonesia ini akan diberikan tunjangan selama hamil. Karena itu yang masih jomblo secepatnya nikah, hamil, dibiayai kehamilannya oleh Gus Muhaimin," ucap Huda dalam video itu. (lpk/nsi)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News.