Kepala Dinas PUPR NTB Ridwansyah.
Sumber :
  • Antara

Dinas PUPR NTB Bangun Jembatan Darurat Dampak Banjir Sekotong

Rabu, 24 November 2021 - 03:13 WIB

Jakarta, tvOne

Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Provinsi Nusa Tenggara Barat mulai membangun jembatan darurat di Desa Buwun Mas, Sekotong yang runtuh akibat diterjang banjir pada Jumat (12/11).

"Mulai hari ini jembatan Bengkang di Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong yang runtuh pada Jumat (12/11) kita bangun," kata Kadis PUPR NTB Ridwansyah di Mataram, Selasa (23/11).

Ia menjelaskan secara teknis proses pembangunan jembatan telah lebih awal dilakukan.

"'Temporary bridge' jembatan mulai hari ini dibangun," katanya menyikapi keluhan masyarakat terkait dengan putusnya jembatan di Desa Buwun Mas itu.

Untuk mendukung kelancaran aktivitas dan transportasi masyarakat, pihaknya telah membuat jembatan darurat di lokasi tersebut.

"Dinas PUPR NTB akan melakukan penanganan permanen, awal tahun 2022 melalui sumber pembiayaan DAK," ucapnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
33:49
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
Viral