Laporan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Indonesia, Kamis (25/11/2021).
Sumber :
  • Satgas Covid-19

Update Covid-19 : Kasus Harian Bertambah 372, DIY Penyumbang Tertinggi

Kamis, 25 November 2021 - 18:59 WIB

Jakarta - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 (Satgas) menyebutkan jumlah orang yang terkonfirmasi positif terkena Covid-19 di Tanah Air kembali bertambah sebanyak 372 kasus, dengan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai penyumbang tertinggi yakni 79 kasus.

Setelah DIY, DKI Jakarta menyusul dengan 54 kasus, kemudian Jawa Tengah dengan 45 kasus sementara Jawa Barat 44 kasus dan Jawa Timur 32 kasus.

Sehingga pada hari ini total kasus Covid-19 di tanah air menjadi 4.254.815.

Berikut sebaran kasus Covid-19 di Indonesia:

DI Yogyakarta: 79 kasus
DKI Jakarta: 54 kasus
Jawa Tengah: 45 kasus
Jawa Barat: 44 kasus
Jawa Timur: 32 kasus
Nusa Tenggara Timur: 18 kasus
Riau: 14 kasus
Bali: 13 kasus
Kalimantan Selatan: 11 kasus
Sumatera Utara: 9 kasus
Banten: 9 kasus
Sulawesi Selatan: 7 kasus
Kalimantan Barat: 5 kasus
Kalimantan Tengah: 4 kasus
Kalimantan Timur: 4 kasus
Papua Barat: 4 kasus
Lampung: 3 kasus
Bangka Belitung: 3 kasus
Kepulauan Riau: 3 kasus
Sumatera Barat: 2 kasus
Nusa Tenggara Barat: 2 kasus
Papua: 2 kasus
Aceh: 1 kasus
Bengkulu: 1 kasus
Kalimantan Utara: 1 kasus
Sulawesi Tengah: 1 kasus
Sulawesi Tenggara: 1 kasus

Tujuh provinsi lainnya yakni Jambi, Sumatera Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Barat, Maluku dan Maluku Barat melaporkan tidak ada kasus baru pada hari ini.

Satgas Covid-19 juga menyebut pasien sembuh pada hari ini bertambah 293 sehingga total menjadi 4.102.993. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
26:14
03:06
09:42
08:53
13:18
03:07
Viral