Tips sehat dan bugar ala Megawati konsumsi makanan lokal.
Sumber :
  • Julio Trisaputra-tvOne

Tips Sehat dan Bugar Ala Megawati: Konsumsi Makanan Lokal

Senin, 2 Oktober 2023 - 13:22 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri membagikan tips agar tetap sehat dan bugar.

Tokoh Nasional yang menginjak 76 tahun itu membagikan tips itu saat menghadiri penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDIP di JIExpo Kemayoran pada Minggu (1/10/2023).

Megawati mengaku hanya menyerap panganan lokal hampir setiap hari.

"Saya saja sebenarnya itu sudah hampir setiap hari sarapan umbi-umbian, jagung, sukun, pisang dan ternyata dengan umur saya yang seperti ini tetap masih sehat wal afiat, semangat," kata Megawati.

Oleh karena itu, dia mengajak masyarakat ikut mengonsumsi makanan yang bersumber dari dalam negeri.

Tips sehat dan bugar ala Megawati konsumsi makanan lokal. Dok: Julio Trisaputra-tvOne

Hal ini seperti gerakan 10 sumber pangan alternatif pendamping beras yang telah dicanangkan sejak Maret 2022 lalu.

10 Sumber pangan alternatif pendamping beras itu antara lain hanjeli, sukun, porang, pisang, talas, ubi, singkong, sagu, sorgum dan jagung.

Tidak hanya itu, Megawati juga meminta masyarakat terutama kaum ibu untuk dapat menanyakan apa saja makanan sehat kepada ahli gizi.

"Ibu-ibu itu mbok berpikiran yang cepat. Langsung habis ini cari ahli gizi. Lalu bagaimana sih makanan sehat? Apa saja sih yang enak?," pungkasnya. (ant/nsi)

Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:41
02:25
04:41
01:52
06:39
01:41
Viral