Dikabarkan jadi saksi kunci dugaan kasus pemerasan oleh pimpinan KPK, Kapolrestabes Semarang bertolak ke Jakarta.
Sumber :
  • Didiet Cordiaz-tvOne

Dikabarkan Jadi Saksi Kunci Dugaan Kasus Pemerasan oleh Pimpinan KPK, Kapolrestabes Semarang Bertolak ke Jakarta

Selasa, 10 Oktober 2023 - 17:54 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar dikabarkan bakal memenuhi panggilan pemeriksaan Polda Metro Jaya terkait dugaan kasus pemerasan oleh pimpinan KPK terhadap eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang tengah menyeruak di publik.

Kabid Humas Polda Jawa Tengah (Jateng) Kombes Satake Bayu Setianto mengungkap Irwan tercatat bertolak ke Jakarta hari ini, Selasa (10/10/2023).

"Penyampaian Pak Kapolda (Irjen Ahmad Luthfi) tadi sudah (berangkat dari Semarang ke Jakarta)," kata Satake kepada awak media saat dikonfirmasi, Selasa (10/10/2023).

Kendati demikian, Satake mengaku tak mengetahui tujuan Irwan bertolak ke wilayah Jakarta tersebut.

Dirinya hanya mengetahui jika Irwan meminta izin untuk bertolak ke Jakarta pada Selasa (10/10/2023) ke Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi.

"Saya kurang tahu. Saya enggak tahu. Yang bersangkutan (Irwan) izinnya sama Pak Kapolda (Jateng)," ungkapnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
02:06
03:04
03:16
05:48
13:01
Viral