- Tim tvOne/Julio Trisaputra
Terungkap Sosok Cawapres Pendamping Prabowo: Berasal dari Jawa
“Dan kita juga tugaskan jaringan kita dan mesin partai masing-masing untuk mengecek ke akar rumput kita,” jelasnya.
Setelah itu, Prabowo dan ketua umum parpol KIM akan kembali berkumpul untuk mengumumkan cawapres pilihannya.
“Dan kita akan kumpul dan beberapa hari lagi untuk memutuskan yang terakhir dari empat menjadi satu,” tutup Prabowo.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan pihaknya mengusulkan nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa untuk menjadi cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Di menegaskan Demokrat sudah tidak lagi kekeuh mendorong kader partainya harus menjadi cawapres di Pilpres 2024.
“Demokrat tidak mengusulkan kader utamanya. Tapi, kita kemudian menyampaikan, baik juga untuk dipikirkan, nama Bu Khofifah, Gubernur Jawa Timur, dengan sejumlah faktor dan pertimbangan,” ujar AHY dalam keterangan tertulis, Jumat (13/10/2023).
Meski demikian, putra dari Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu menyebut tetap menyerahkan keputusan final cawapres kepada Prabowo.