Kolase foto Rocky Gerung dan Anies Baswedan..
Sumber :
  • Kolase tvOnenews / Julio Trisaputra

Mengejutkan! Anies Baswedan Akan Kesulitan Menang di Pilpres 2024 kata Rocky Gerung: Dia Tidak Akan Menang karena ..

Kamis, 9 November 2023 - 15:51 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pengamat politik, Rocky Gerung berbicara blak-blakan dalam pidatonya soal Pilpres 2024, terutama ketika menyebut Capres Anies Baswedan.

Sebagaimana diketahui, bangsa Indonesia sedang bersiap menyambut pesta demokrasi yakni Pemilu (Pemilihan Umum) pada 2024. 

Di mana salah satu yang akan dipilih masyarakat Indonesia adalah presiden dan wakil presiden dalam Pilpres 2024.


Kolase foto Rocky Gerung dan pasangan Capres-Cawapres, Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar.

Sejauh ini terdapat tiga pasangan calon Presiden dan calon wakil presiden Pilpres 2024 yang telah mendaftar ke KPU (Komisi Pemilihan Umum).

Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka, Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar, dan Ganjar Pranowo - Mahfud MD.

Dalam acara dialog terbuka yang bertajuk perubahan dan persatuan menuju Indonesia yang berkeadilan, Rocky Gerung menjadi pembicara.

Mantan Dosen Universitas Indonesia (UI) ini dalam pidatonya secara blak-blakan menyinggung soal Capres dan Pilpres 2024.

Pada awalnya, Rocky Gerung mengkritik soal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait batas usia minimal calon Presiden dan calon wakil Presiden (Capres-Cawapres).

Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan sebagian perkara 90/PUU-XXI/2023.

Di mana, seseorang yang belum berusia 40 tahun mencalonkan diri sebagai presiden atau wakil presiden.

Gibran Rakabuming pun lolos kualifikasi sebagai Cawapres dan akhirnya dipasangkan dengan Prabowo Subianto.

Menurut Rocky Gerung, Mahkamah Konstitusi jadi batu ujian terakhir.

"Kalau saya bilang bahwa impeachment adalah jalan keluar paling rasional, Anda ragu, kalau begitu apa jalan keluar paling rasional," ungkapnya dilansir Youtube Refly Harun.


Bakal calon Presiden (capres) koalisi perubahan, Anies Baswedan saat akan mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis (19/10/2023). (Muhammad Bagas/tvOnenews)

Kemudian, Rocky Gerung menyinggung juga soal pertanyaan bagaimana cara Anies Baswedan menang.

"Jangan tanya bagaimana Anies menang, Anies tidak akan menang, oke. Kalau begitu saudara mau ngapain?" tanya Rocky kepada hadirin.

"Anies tidak akan menang karena ada penghalang, saudara pesimis, tugas saudara adalah menyingkirkan penghalang itu, itu dasarnya berpikir itu," tegasnya.

Lantas, Rocky Gerung melontarkan seraya bertanya, "yang menghalangi siapa?"

"Jadi logic nya begitu, kalau Anda bilang bagaimana cara Anies Baswedan menang, itu gak ada cara Anies menang, kecuali penghalang kemenangannya disingkirkan," tutupnya. (ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral