Calon Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto..
Sumber :
  • tvOnenews - Syifa Aulia

Administrasi Calon Panglima TNI Sudah Lengkap, Agus Subiyanto Segera Jalani Uji Kelayakan dan Kepatutan

Jumat, 10 November 2023 - 16:42 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Komisi 1 DPR Meutya Hafidz menyampaikan persyaratan administrasi calon Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto sudah lengkap. Penyerahan fisik berkas administrasi calon Panglima TNI itu dilakukan pada Jumat (10/11/2023) di ruang administrasi Komisi I DPR di Gedung DPR, Jakarta Pusat. Verifikasi administrasi tersebut sedang diperiksa oleh pimpinan Komisi I DPR.

"Saya menyampaikan bahwa syarat administrasi calon panglima TNI sudah lengkap," kata Meutya dalam keterangan tertulis, Jumat (10/11/2023).

Politikus Partai Golkar itu menuturkan verifikasi administrasi akan dilanjutkan pada Senin (13/10/2023) sebelum uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test Agus Subiyanto.

Adapun berkas persyaratan yang diserahkan ke Komisi I di antaranya daftar riwayat hidup, NPWP, KTP, Kartu Keluarga, LHKPN 2022, SPT Pajak 2022, dan surat keterangan sehat dari rumah sakit pemerintah.

Sebelumnya, anggota Komisi I DPR Bobby Adhityo Rizaldi menjelaskan pihaknya akan menggali sejumlah isu prioritas kepada Agus saat fit and proper test Senin nanti.

“Pasti paling pertama adalah itu tadi, bagaimana kesiapan dalam menghadapi pemilu [2024] dan tentu prioritas utama penanganan masalah di Papua, masalah keamanan di Papua,” ujar Bobby di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Jumat (10/11/2023).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral