Laporan aliansi elemen masyarakat sipil untuk demokrasi terhadap Aiman Witjaksono di Polda Metro Jaya pada Senin (13/11/2023)..
Sumber :
  • (Istimewa)

Aiman Witjaksono Dipolisikan Akibat Tudingan Polri Kerahkan Kemenangan Prabowo-Gibran

Selasa, 14 November 2023 - 11:29 WIB

Adapun laporan tersebut turut melayangkan sangkaan Pasal 28 (2) Juncto Pasal 45 A Ayat (2) UU RI Nomor 19 Tahun 2016 Tentang Perubahan Atas UU RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang ITE dan atau Pasal 14 dan atau Pasal 15 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1946 Tentang Peraturan Hukum Pidana.

Diketahui, perwakilan pihak pelapor yakni Fikri Fakhruddin mengatakan laporan dilayangkan akibat informasi yang disampaikan Aiman itu tak berbasis data yang konkret terkait seruan anggota Polisi untuk memenangkan salah satu pasangan Capres-Cawapres pada perhelatan Pilpres 2024 ini.

Pasalnya, beredar informasi adanya seruan memenangkan salah satu paslon Pilpres 2024  dinilai merugikan instansi Polri.

"Kita melaporkan saudara Aiman Witjaksono terkait pernyataannya beberapa waktu lalu yang terjadi dan sempat mengguncang media juga, terkait pernyataannya ada temannya dari pihak kepolisian yang merasa keberatan adanya perintah dari komandannya untuk memenangkan salah satu calon presiden wakil presiden yaitu Prabowo-Gibran," kata Fikri di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (14/11/2023).

"Kalau saya pribadi itu merasa dirugikan karena dia bawa nama Kepolisian RI dan juga masyarakat Indonesia khususnya. Karena saya bagian dari masyarakat Indonesia merasa dirugikan karena Aiman Witjaksono ini dia kan Caleg yang saat ini ikut kontestasi Pemilu 2024," sambungnya.
Adapun dalam unggahan Aiman pada akun instagram pribadinya yakni @aimanwitjaksono  menyebut adanya arahan dari komandan di pihak kepolisian untuk membantu pemenangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. 

Kabar tersebut disampaikan Aiman hingga mendulang ribuan like dan komentar dari warganet.

"Saya mendapat sejumlah informasi dari beberapa teman-teman di kepolisian, yang mereka keberatan karena diminta oleh Komandannya. Nggak tahu ini komandannya sampai di tingkat daerah atau tingkat pusat misalnya tidak disebutkan, yang meminta untuk mengarahkan atau membantu pemenangan pasangan Prabowo-Gibran, ini firmed ini nggak hanya satu ini ada banyak yang memberikan informasi kepada saya," ucap Aiman dikutip dari unggahan akun instagram pribadinya pada Selasa (14/11/2023).

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral